Daerah  

Menuju Pamekasan Sehat, Disporapar Resmi Buka Pelatihan Instruktur Senam 2023

RETORIK.ID, Pamekasan – Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, melalui bidang Olahraga Rekreasi membuka Pelatihan Instruktur Senam sedari 23 sampai 25 Mei 2023.

Kegiatan tersebut digelar di Hotel Cahaya Berlian dengan diikuti sebanyak 25 peserta dari 13 kecamatan.

Kepala Bidang Olahraga Rekreasi, Nanik Riskiyah menyampaikan, dengan adanya pelatihan instruktur senam ini, ilmu yang diperoleh bisa diterapkan dengan sebaik mungkin.

“Saya menginginkan ilmunya itu bisa diterapkan di kecamatan, terus di desa desa, yang dari OPD juga bisa melaksanakan di OPD, terus yang di sanggar senam juga bisa melaksanakan di sanggar sanggar senam tersebut”, ujarnya.

Nanik juga mengharapkan, setelah usai kegiatan tersebut penerapan ilmunya masuk di semua kalangan dan bisa memasyarakatkan olahraga sehingga bisa membawa Kabupaten Pamekasan Sehat.

Sementara, Kadisporapar Pamekasan Kusairi mengapresiasi serta mendukung penuh terlaksananya kegiatan pelatihan instruktur senam tersebut.

Menurut pengamatannya, dengan digelarnya kegiatan ini, selain melahirkan instruktur-instruktur senam juga mempertegas keberadaan Disporapar dalam hal ini bidang olahraga rekreasi yang terus berusaha membina dan mendidik masyarakat melalui program-programnya.

“Saya mengapresiasi kegiatan ini. Mudah-mudahan semakin banyak instruktur senam yang berlisensi, yang kemudian dapat mengajak dan mengajari masyarakat setidaknya cara melakukan senam yang baik dan menyehatkan,” pungkasnya.