RETORIK.ID, Pamekasan – Setelah dilakukan komunikasi secara intensif melalui telepon seluler, Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan akhirnya menerima kunjungan dari Komandan Kompi Senapan A Yonif Mekanis 516 / Caraka Yudha Pamekasan, Kapten (Inf) Doris Sumanto Daud pada hari senin, 15 Januari 2024 bertempat di ruangan Kalapas.
Kedatangan Komandan Kompi Senapan A Yonif Mekanis 516 / Caraka Yudha Pamekasan, beserta rombongan disambut hangat oleh Kalapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim, Yhoga Aditya Ruswanto dan beberapa pejabat struktural. Selain untuk menjalin tali silaturahmi, pertemuan itu juga sebagai koordinasi dan sinergi antar instansi. Karena sebelumnya hubungan baik antara kedua instansi tersebut sudah terjalin dan perlu untuk diteruskan.
Hubungan ini dinilai sangat diperlukan karena untuk menambah dukungan lintas sektoral terkait pelaksanaan tugas dan fungsi Lapas khususnya dalam penyelenggaraan keamanan Lapas.
“Silaturahmi ini penting untuk menjalin kerja sama antara Lapas dan TNI demi menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban sehingga memudahkan dalam pelaksanaan tugas pembinaan di Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim,” ujar Kapten (Inf) Doris Sumanto Daud.
Sementara itu, Kalapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim, Yhoga Aditya Ruswanto memberikan ucapan terimakasih atas kedatangan Komandan Kompi Senapan A Yonif Mekanis 516 / Caraka Yudha Pamekasan, Kapten (inf) Doris Sumanto Daud beserta rombongan karena sudah meluangkan waktu untuk datang menyambangi.
“Terimakasi atas kehadirannya, Insha Allah kita akan perkuat jalinan silaturrahmi ini agar sinergi menjadi semakin berarti, kami berharap melalui silaturahmi ini menjadi sarana yang sangat baik untuk menjaga soliditas dan komunikasi dalam hal pencegahan bila terjadi hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di dalam maupun luar Lapas,” pungkas pria kelahiran Situbondo tersebut.